Pakan Anak Ayam Umur 1 Hari sampai 2 Bulan
Makanan pertama yang diberikan kepada anak ayam ialah bentuk Makanan Halus yang mengandung kurang lebih 20 % protein. Pada fase pertama ini makanan ditujukan terutama untuk pertumbuhan badan. Hingga umur 2 bulan anak-anak ayam itu hanya mendapatkan makanan halus saja. Makanan berbutir belum perlu diberikan.
Beberapa contoh Ransum anak ayam dengan kadar protein 18 % hingga 22 % :
Ransum I
- Tepung Ikan 8 kg
- Kacang Kedelai 25 kg
- Kacang Hijau 15 kg
- Jagung 25 kg
- Beras Merah 15 kg
- Bungkil Kelapa 7 kg
- Dedak Halus 5 kg
Total 100 kg
Ransum II
Ransum II
- Tepung Ikan 10 kg
- Kacang Kedelai 25 kg
- Kacang Hijau 15 kg
- Jagung 20 kg
- Beras Merah 20 kg
- Bungkil Kelapa 5 kg
- Dedak Halus 5 kg
Total 100 kg
Ransum III
Ransum III
- Tepung Ikan 10 kg
- Kacang Kedelai 25 kg
- Kacang Hijau 15 kg
- Jagung 25 kg
- Beras Merah 15 kg
- Bungkil Kelapa 5 kg
- Dedak Halus 5 kg
Total 100 kg
Banyak Makanan yang dibutuhkan :
Banyak Makanan yang dibutuhkan :
- Untuk anak ayam 100 ekor dalam minggu pertama 4 kg, 1 ekor anak ayam 6 gram
- Untuk anak ayam 100 ekor dalam minggu kedua 8 kg, 1 ekor anak ayam 12 gram
- Untuk anak ayam 100 ekor dalam minggu ketiga 12 kg, 1 ekor anak ayam 18 gram
- Untuk anak ayam 100 ekor dalam minggu keempat 16 kg, 1 ekor anak ayam 24 gram
- Untuk anak ayam 100 ekor dalam minggu kelima 20 kg, 1 ekor anak ayam 30 gram
- Untuk anak ayam 100 ekor dalam minggu keenam 24 kg, 1 ekor anak ayam 40 gram
Disamping makanan halus masih perlu ditambah Vitamin-Vitamin seperti vitamin B complex, Vitamin A, D yang berupa minyak ikan sebanyak 2 % dari makanan halus diberikan selama 1 bulan. Mulai umur 1 minggu diberi makanan hijau berupa rumput muda, kecambah, daun turi, daun semanggi, selada air yang dicincang halus. Makanan hijau ini diberikan pagi-pagi setelah makanan halus dihabiskan.
Mineral diberikan dalam campuran makanan halus. Didalam 100 kg, makanan diberikan campuran mineral yang terdiri dari :
Mineral diberikan dalam campuran makanan halus. Didalam 100 kg, makanan diberikan campuran mineral yang terdiri dari :
- Kapur 1 ½ kg
- Tepung tulang 1 kg
- Garam dapur ½ kg
- Ferrum oxyd 15 gram
- Mn SO4 5 gram
- K. J. 5 gram